Penulis: As Shoffie Mufida G-11 Social 2
Editor: Bima Rizki Prayogo
SYAFPRESS NEWS – 17 Agustus adalah hari yang bersejarah bagi bangsa Indonesia. Pada tanggal itu, tepatnya pada 17 Agustus 1945, bangsa Indonesia resmi menjadi bangsa yang merdeka. Seiring perkembangan zaman, makna kemerdekaan pun semakin beragam. “Kemerdekaan itu untuk menghargai jasa-jasa para pahlawan kita.” Pungkas Aiman, salah satu anggota Paskibra Syafana Upper Secondary.
Selepas lama dibelenggu oleh pandemi, Syafana Islamic School Secondary kembali melaksanakan upacara gabungan pengibaran bendera merah putih secara offline. Hal ini membuat perbedaan yang mencolok dari tahun-tahun sebelumnya. Dari sisi peserta upacara saja hampir berjumlah 700 peserta. “Dari sisi guru jadi lebih banyak, jumlah siswa juga jadi lebih banyak.” Tegas Ustadz Nanang selaku _Vice Principle of Student Affair_ Syafana Islamic School.
Selain dari sisi peserta yang lebih banyak, Paskibra Syafana Upper Secondary berhasil mencuri perhatian dengan tampil apik dalam mengemban tugas mengibarkan sang saka merah putih. “Petugas upacaranya, terutama. Sangat-sangat memberikan perbedaan yang sangat menonjol. Sehingga menjadi semacam standart untuk pengibaran di tahun-tahun yang akan datang serta petugas upacara gabungan Upper & Lower Secondary juga sangat baik.” Lanjutnya.
Aiman, salah satu anggota paskibra juga merasakan hal yang sama. Ia sangat bangga saat terpilih menjadi pasukan pengibar bendera pusaka. “Pas terpilih tuh seneng, seneng banget, karena sebelumnya juga sudah pernah dapat pengalaman sebagai anggota Paskibra.” Ujarnya bangga.
“Kami berharap, Syafana mempunyai pasukan khusus yang berlatih pakibra setiap minggu. Sehingga suatu hari nanti barangkali ada anak Syafana yang menjadi tim Paskibraka Nasional, bertugas di istana negara.” Ujar ustadz Nanang penuh harap.
Write a Comment