Ratusan Siswa Syafana Ikuti Latihan Kepemimpinan di Hambalang

SYAFANA NEWS – Ratusan siswa Pramuka, Syafana Islamic School-Upper Secondary mengikuti camping latihan dasar kepemimpinan, di Villa Bukit Hambalang, Sentul, Jawa Barat.

Kegiatan camping ini diikuti sebanyak 231 siswa, dari Kelas 10, 11, dan 12. Selama tanggal 28-30 Agustus 2024, pelatihan kepemimpinan akan melibatkan satuan TNI, Pramuka, & ESQ training.

Tampak, para siswa berangkat dengan menggunakan truk tentara secara beriringan dari kampus Syafana Islamic School-Upper Secondary menuju Sentul.

Dengan menggunakan seragam coklat Pramuka, para siswa terlihat sangat antusias mengikuti Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) ini.

Mengambil tajuk “The Journey of Leadership for Better Future”, diharapkan para siswa dapat mengikuti meteri yang diberikan selama pelatihan tentang disiplin dan kepemimpinan.

Write a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *